Razia Hiburan Malam di Batam, Personel Gabungan Amankan Minuman Beralkohol Tanpa Cukai


MEDIACEMERLANG.COM, BATAM- Personil gabungan razia beberapa tempat hiburan malam di wilayah Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Minggu (21/1/2024). Dalam razia ini, diamankan minuman beralkohol tanpa cukai.

Adapun tempat hiburan malam yang jadi sasaran razia, HH Club/Planet 3, Billiard Center, Morena KTV, K2 Karoke dan Entertainment, Bigbross, Lionwolf dan Toko Tjahaya

Personil gabungan tersebut, terdiri dari Ditresnarkoba Polda Kepri, Para Kasubdit Ditresnarkoba Polda Kepri, POM AU, POM AD, POM AL dan Bea Cukai Kota Batam.

“Kegiatan ini mendukung Program P4GN pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkotika di wilayah Provinsi Kepri terkhusus di kota Batam,” kata Dirresnarkoba Polda Kepri Kombes. Pol. Dony Alexander, S.I.K., M.H., saat memimpin kegiatan.

Kegiatan ini, sebut Dony, tidak hanya berfokus pada peredaran Narkotika, tetapi jugu bagian dari pengawasan dan pengecekan terhadap minuman beralkohol yang beredar terkhusus minuman beralkohol yang tidak memiliki cukai dengan bantuan dari Bea Cukai Batam.

“Melalui penindakan ini, kami berharap dapat mencegah masuk miras ilegal, serta terus melindungi masyarakat dari bahaya penyalahgunaannya” terang Dony.

Dony mengatakan, sebagaimana atensi pimpinan untuk tetap melakukan pengawasan di tempat hiburan, terkait juga perizinan, jam operasional. Sehingga warga tetap dapat menikmati rasa nyaman, aman dari tempat hiburan tidak melampaui batas izin yang telah ditentukan, serta minuman yang tanpa cukai di kota Batam.

“Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut, tidak ditemukan adanya tindak pidana narkoba baik dalam bentuk peredaran gelap maupun penyalahgunaan narkoba oleh pengunjung Tempat Hiburan Malam, ” ucap Dony.

Doni menuturkan, kami berhasil mengamankan minuman beralkohol yang tidak dilengkapi dengan Bea Cukai yang beredar di lokasi tersebut.

“Tindakan preventif ini bertujuan untuk meminimalisir potensi risiko terkait dengan peredaran minuman beralkohol ilegal serta mendukung upaya pengawasan dan pengaturan yang lebih ketat terhadap kegiatan hiburan malam guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” terang Dony.

Dony berharap, atas dukungan aktif dari masyarakat Kepulauan Riau, khususnya Kota Batam, dalam upaya menjaga, mencegah dan memberantas peredaran narkotika ditengah masyarakat.

“Kerjasama dan partisipasi masyarakat sangatlah penting dalam membangun sistem pengawasan yang efektif,” pinta Dony.

Dengan melibatkan peran aktif warga, kata Dony, kita dapat menciptakan lingkungan yang aman dan bebas dari dampak negatif peredaran narkotika.

“Kami mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk ikut serta dalam pengawasan dan pelaporan terhadap potensi peredaran narkotika agar kita dapat bersama-sama menciptakan lingkungan yang sehat, aman, dan berkualitas,” tandas Dony.

Dony menyebutnya, kesadaran dan kepedulian masyarakat merupakan pondasi utama dalam membangun fondasi yang kokoh dalam menjaga keberlangsungan kehidupan bermasyarakat.

TKabidhumas Polda Kepri Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H. M.Si., menambahkan, mari kita sukseskan Pemilu 2024 yang tinggal 24 hari lagi dan jangan mudah percaya dengan berita yang tidak benar atau Hoax guna menjaga situasi Kamtibmas menjelang pemilu menjadi aman dan kondusif.

“Untuk masyarakat yang ingin mengadukan atau melihat kejahatan serta memerlukan bantuan kepolisian dapat menghubungi Call Center Polisi 110 atau Unduh Aplikasi Polri Super Apps di Googleplay/APP Store.” tutupnya. (Red)

Berita Terkait

Top